Desa Pakraman Buleleng Dapat Bantuan Kompor Mayat

Posted by Unknown on Jumat, 27 Desember 2013 0

Singaraja, Suara Buleleng - Bantuan berupa dua buah kompor mayat, cangkul dan sabit diterima langsung kelian desa adat pakraman Buleleng Nyoman Sutrisna. Menurut Sutrisna bantuan yang diterima akan dimanfaatkan dengan baik. Dengan adanya bantuan dua kompor tersebut desa adat pakraman Buleleng yang melayani 14 banjar adat telah memiliki 4 kompor mayat.

"Bantuan ini akan kami manfaatkan dengan sebaik-baiknya agar masyarakat pada 14 banjar adat mendapat pelayanan maksimal dalam pemanfaatan kompor mayat,"ungkapnya

Kelian desa adat pakraman Buleleng Nyoman Sutrisna menambahkan masyarakat yang akan memanfaatkan kompor tersebut dapat menghubungi kelian banjar adat masing-masing atau langsung kepada kelian adat pakraman Buleleng.

Sementara itu Susila Abdi dari Dinas Sosial mengatakan bantuan yang diberikan kepada desa adat Pakraman Buleleng diharapkan mampu meringankan beban warga yang menggunakan kompor mayat. "Kita harapkan bantuan ini dapat meringankan beban warag yang menggelar upacara pitra yadnya,"ungkapnya. (BRU)

Tagged as:
BuLdoG

Dari, Oleh, Untuk Buleleng

Dapatkan Info Terbaru Dari Suara Buleleng

Masukkan alamat e-mail Anda agar kami dapat mengirimkan Berita Terbaru langsung ke mailbox Anda

Share This Post

0 komentar:

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

© 2013 SUARA BULELENG. WP Theme-junkie converted by BloggerTheme9
Blogger templates. Proudly Powered by Blogger.