Tarif Cukai Naik 40%, Pedagang Pasar Darurat Seririt Ngedumel

Posted by Unknown on Senin, 12 Januari 2015 0


Sudah jatuh tertimpa tangga pula, istilah ini sungguh tepat diperuntukan bagi para pedagang pasar Seririt pasca terbakarnya pasar Seririt beberapa bulan yang lalu. Bagaimana tidak, pasalnya para pedagang yang kini menempati pasar darurat, selain omzet penghasilan menurun, juga kalau ada hujan terendam air dan kalau tidak ada hujan kepanasan.

Ditengah-tengah para pedagang bergulat dengan situasi dan kondisi seperti itu, muncul Surat Edaran (SE) tanpa nomor, tertanggal 1 Desember 2014, yang ditandatangani Direksi Made Agus Yudiarsana,SH. yang isinya menaikan tarif cukai pasar darurat sebesar 40 persen, mulai diberlakukan 1 Januari 2015. Tak pelak dengan munculnya SE ini, para pedagang menjadi ngedumel, begitu juga para pemilik toko dengan radius seratus meter dari pasar darurat seperti diungkapkan Metro Bali.

Cukai harian yang diberlakukan sebelumnya kepada para pedagang pasar darurat Seririt sebesar Rp 1.500 per hari, dan sesuai dengan SE kenaikan tarif baru, pedagang di pungut Rp 2.500,-.

Dikonfirmasi via telephone, Minggu (11/1), Direktur Utama (Dirut) PD Pasar Buleleng, Putu Gede Satwika Yadnya mengaku sampai saat ini, belum ada penolakan kenaikan pungutan cukai pasar.”Kami belum mengetahui ada penolakan. Namun demikian, kami akan segera turun ke lapangan untuk mencari tahu alasan ditolaknya SE itu oleh para pedagang maupun pemilik toko.” Ujar Satwika.”Retribusi itu kan untuk biaya pembangunan, jika ada penolakan apa alasannya,” imbuhnya santai.

Lebih lanjut ia mengatakan pihak PD Pasar terlebih dahulu akan menyelesaikan masalah ini dengan melakukan pendekatan persuasif. Selanjutnya, jika ada pihak yang tetap menolak maka akan di selesaikan sesuai dengan ketentuan yang ada.”Kami tidak sembarangan menaikan tarif. Kan ada SOP-nya. Kami menyelesaikan secara persuasif, jika masih buntu, akan dilaporkan ke bupati,” pungkas Satwika Yadnya. (MB)

Tagged as:
BuLdoG

Dari, Oleh, Untuk Buleleng

Dapatkan Info Terbaru Dari Suara Buleleng

Masukkan alamat e-mail Anda agar kami dapat mengirimkan Berita Terbaru langsung ke mailbox Anda

Share This Post

Topik Terkait

0 komentar:

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

© 2013 SUARA BULELENG. WP Theme-junkie converted by BloggerTheme9
Blogger templates. Proudly Powered by Blogger.
back to top